Tag: Wisata Perbelanjaan Di Amerika Utara

Wisata Perbelanjaan Di Amerika Utara

Wisata Perbelanjaan Di Amerika Utara – Bagi Anda para pecinta wisata yang selalu memuaskan hasrat berbelanja dengan mengunjungi pasar yang ada di Meksiko. Tidak hanya berbelanja, di sana kita dapat menikmati kuliner sekaligus pertunjukkan yang sering diadakan untuk menghibur pengunjung. Penasaran?

1. El Parian de Puebla (Meksiko)

El Parian de Puebla merupakan pusat perbelanjaan yang berada di alun-alun Puebla. Di sana kita bisa membeli kerajinan tradisional khas Meksiko. Terdapat lebih dari 100 kios yang menawarkan kerajinan yang unik. Tempat ini buka dari Senin sampai Minggu. Wisatawan dapat berjalan-jalan menyusuri gang dengan deretan rumah berarsiteksur klasik yang menambah suasana nyaman. www.mustangcontracting.com

Wisata Perbelanjaan Di Amerika Utara

Di sana pengunjung juga bisa membeli pakaian tradisional seperti gaun, blus, selimut, selendang, taplak meja, seprei dan banyak lagi. Selain itu, kerajinan kulit seperti ikat pinggang, tas, dompet, sandal, perhiasan kalung, anting-anting, cincin dan gelang dan souvenir. Anda bisa membelinya sebagai cindera mata. Tidak hanya itu, kita juga bisa membeli jajanan khas di El Perian de Puebla seperti permen ubi jalar, kenari, kacang pinus atau biji jamoncillos yang bisa di beli sebagai oleh – oleh keluarga di rumah.

2. Chestertown Farmers Market (New York)

Musim semi, akhir musim panas dan awal musim gugur adalah saat yang tepat untuk mengunjungi Chestertown Farmers Markets. Anda dapat menemukan beragam kedai penjual sayur dan buah – buahan, dari yang hanya bermodalkan gerobak kecil hingga warung tenda berukuran besar.

Wisata Perbelanjaan Di Amerika Utara

Di Chestertown Farmers Market, para pengunjung juga dapat menjumpai sejumlah galeri, studio seni dan toko – toko souvenir. Untuk kegiatan yang lebih menguras keringat, Anda dapat menyewa sepeda untuk keliling kota. Jika beruntung, para pelancong yang datang ke Chestertown Farmers Market juga dapat merasakan serunya berbagai acara di akhir pekan. Beberapa diantaranya ialah event Tea Party, The Wild Fowl Festival, Downrigging, Concert in the Park, Tall Ship Festival dan masih banyak lagi.

3. Marcedo de Sonora (Meksiko)

Pasar penyihir, begitulah orang menyebut Mercado de Sonora. Seluruh toko yang berada di dalam pasar ini menjual segala keperluan yang berbau mistik. Dukun dan peramal juga banyak membuka lapak dan menawarkan keahlian istimewa yang mereka miliki kepada setiap pengunjungnya.

Kebanyakan penduduk yang ada di sini memiliki keyakinan Brujos tradisional dan modern. Kedua keyakinan ini memiliki perbedaan dari segi kepercayaan. Untuk golongan Brujos tradisional lebih mirip dengan keahlian guna-guna. Brujos modern lebih condong seperti seseorang yang spiritualis. Mereka yang Anda temui di pusat perbelanjaan aneh ini rata-rata merupakan penyihir asli. Di Amerika Tengah dan Amerika Selatan Bruja merupakan seseorang yang sangat dihormati.

4. Santa Monica Main Street (California)

Tak jauh dari pantai Santa Monica yang indah, wisatawan dapat berjalan-jalan di daerah sejuk yang disebut Main Street. Terletak sekitar 1 mil di sebelah selatan Pico, Main Street adalah tempat bagi restoran, butik dan kafe yang dikelola oleh penduduk lokal. Daerah yang terkenal sebagai ruang hijau ini menyediakan koleksi pakaian, tas, sepatu, aksesoris rambut, jeans serta sneakers produksi lokal.

Main Street dengan suasananya yang sejuk dan rindang juga merupakan tempat tepat untuk bersantap. Pengunjung dapat menikmati sajian di Shoops Deli yang terkenal dengan kopi dan masakan Eropa-nya. Bagi penggemar masakan Italia, ada El Nido. Sedangkan untuk yang ingin mencicipi makanan sekaligus menikmati suasana Irlandia dapat mengunjungi Finn McCool. The Omelette Parlor juga tak boleh dilewatkan terutama saat karena restoran ini memang terkenal dengan menu sarapannya. Selain itu juga ada The Victorian, restoran yang terkenal dengan makanan ringannya.

5. Central de Abasto (Meksiko)

Central de Abasto (Groceries Center) adalah pasat grosir terbesar di Mexico City. Pasar tradisional ini terletak di wilayah timur Iztapalapa. Tempat tersebut dibangun sebagai pusat perbelanjaan dan pertemuan produsen, pedagang besar, pengecer dan konsumen dari seluruh Meksiko bahkan bisa memenuhi permintaan ekspor negara lain.

Pasar ini dirancang oleh arsitek bernama Abraham Zabludovsky dan beberapa arsitek Meksiko lainnya. Luasnya sekitar 85 hektar dan terdiri dari 2.000 kios yang menjual aneka macam buah – buahan, sayuran dan kebutuhan pokok lainnya dengan kualitas terbaik. Di sana Anda dapat membeli buah, sayuran dan bahan pokok lainnya dengan harga yang sangat murah. Central de Abasto bisa menjual lebih dari 30.000 ton barang setiap hari dan semua bahan yang dijual sangat segar karena didatangkan langsung dari pedesaan. Pasar tersebut dapat memenuhi hingga 80% dari kebutuhan pangan kota Mexico City.

6. La Merced (Meksiko)

Nama La Merced identik dengan perdagangan di kota. Pasar dan lingkungannya terletak di sisi timur jauh dari tata letak asli Mexico City setelah era penaklukan. Di sini banyak pedagang datang dengan barang dari dekat dan jauh. Pasar dinamai sesuai dengan lingkungan, La Merced, yang pada gilirannya dinamai berdasarkan biara Nuestra Señora de la Merced de Redención de Cautivos didirikan pada 1594 dan hanya disebut biara La Merced.

La Merced Market adalah pasar publik tradisional yang terletak di tepi timur pusat bersejarah Mexico City dan merupakan pasar makanan tradisional ritel terbesar di seluruh kota. Daerah itu, yang juga disebut La Merced, telah identik dengan aktivitas komersial sejak periode kolonial awal ketika para pedagang tiba di sini.

Pada suatu waktu, hampir seluruh lingkungan disana dipenuhi dengan kios-kios pasar dan pada tahun 1860-an diputuskan untuk membangun pasar permanen. Pada paruh pertama abad ke-20, pasar ini adalah pasar grosir besar untuk seluruh kota. Ini berakhir ketika Central de Abasto dibuka pada 1980-an, tetapi La Merced tetap menjadi pasar ritel tradisional terbesar. Daerah pasar ini juga dikenal untuk prostitusi yang mencolok di mana perempuan dapat dilihat menjual diri mereka setiap jam siang dan malam. Diperkirakan sekitar sepertiga dari pelacur ini masih berusia di bawah umur.

La Merced terletak di sebelah timur alun-alun utama atau Zocalo di beberapa bangunan yang sangat besar, dan merupakan pasar ritel tradisional terbesar di kota ini. Metro La Merced memiliki bukaan baik di luar pasar maupun di dalam salah satu bangunan. Di luar bangunan, pasar tidak resmi atau “tianguis” berlanjut di trotoar dan jalan-jalan antara pasar ini dan Zocalo.

Jenis perdagangan ini ilegal, tetapi hukum yang melarangnya hanya diberlakukan secara intermiten karena tingkat pengangguran yang tinggi, dan penjaja membayar suap kepada bos lokal yang pada gilirannya membayar suap kepada pejabat lokal. Ini berarti baik di dalam maupun di luar pasar, kemacetan lalu lintas pejalan kaki sering terjadi, membuat terjadinya banyak penumpukan pejalan kaki yang saling dorong, namun hal itu dimaklumi secara sosial. Area pasar juga menghasilkan sekitar 450 ton sampah setiap hari.